Sebelumnya, Yamaha belum bisa mengumukan harga fix untuk Tricity, hanya memberikan estimasi harga diantara Rp 60 sampai Rp 70 juta, tapi sekarang sudah fix harganya.
Yamaha Tricity 155 |
Yamaha Tricity dibandrol dengan harga Rp 66 juta On The Road (OTR) Jakarta, lumayan mahal kalau untuk skutik 155 cc Yamaha karena motor ini memang didatangkan secara Completely Built-Up (CBU) atau import utuh dari Thailand.
Yamaha Tricity 155 warna biru |
For Your Information, Yamaha Tricity menggunakan mesin yang basisnya sama dengan NMax, 155 cc dengan VVA, berpendingin Cairan. Konsep Tricity sendiri adalah Leaning Multi Wheel dengan membenamkan dua roda bagian depan dengan suspensi Teleskopic Fork.
Yamaha Tricity 155 |
Sama juga seperti NMax, Tricity sudah pakai lampu full LED, Speedometer LCD Digital dan ukuran ban belakang 130/70 ring-13 dan dilengkapi pengereman ABS (Anti-Lock Braking System).
Yamaha Tricity |
Yamaha Tricity 155 sendiri menjadi skutik roda tiga pertama di Indonesia, sebenarnya manufacturer lain juga punya seperti Piaggio hanya saja mereka belum memperkenalkan di Indonesia.
Mungkin itu dia masdab, info mengenai Harga Yamaha Tricity 155 dan sedikit tambahan. Semoga bermanfaat!
Posting Komentar