Yamaha Aerox 155 Sudah Di Dealer Semarang, Harga Berapa Ya? | Papa Pos

Informasi dan review motor baru

Yamaha Aerox 155 Sudah Di Dealer Semarang, Harga Berapa Ya?

Aerox 155 di Dealer Semarang, Yamaha Jawa Tengah melalui Instagramnya sudah mengunggah foto ketampanan skutik barunya yang kemarin diperkenalkan di pameran Otomotif khusus Sepeda Motor, IMOS 2016 di BSD Senayan City Tangerang.Saat ini Sudah sampai dealer masdab.. tapi harga berapa ya?

Yup, sebelum membahas harga kita bincang-bincang dahulu soal kenampakanya di dealer, ternyata tidak semua dealer di Indonesia disambangi Aerox lho, hanya beberapa saja dan mungkin targetnya untuk yang punya potensi besar penjualanya atau animonya tinggi.. IMO, dan mungkin di Semarang ini ternyata seperti demikian..
"Akhirnya datang juga yang sudah di tunggu-tunggu, Yamaha Aerox 155 VVA," kutip beberapa desktripsi akun yamahajateng via Instagram. dan tampang fotonya berikut ini

Yamaha Aerox 155 Merah di Dealer
Yamaha Aerox 155 Merah

Keren .. Btw itu adalah Yamaha Aerox 155 VVA yang bisa alias standar (bukan S atau R version), Aerox warna merah doff..

Pilihan Warna Yamaha Aerox 155 warna Merah Matte
Yamaha Aerox 155 Merah Matte

Yamaha Aerox statusnya kalau boleh diprediksi saat ini sedang proses masspro dan mungkin sudah ready (tinggal distribusi).. targetnya 2017 bisa dilempar ke konsumen, soalnya kalau engga gitu gak mungkin dab, sudah nagkring beberapa motor di dealer.. IMO.

Untuk yang penasaran soal harga, Papapos punya update harga yang bersumber dari tenaga penjual di salah satu dealer Yamaha yang ada di Jakarta, beliau berkata kabarnya semriwing jika harga Aerox 155 menyamai atau hampir menyamai NMax. Untuk R version menyamai NMax Non-ABS di Rp 24 jutaan sementara untuk S version yang menjadi varian tertinggi menyamai NMax dengan ABS di kisaran Rp 28 jutaan. Benar tidaknya ditunggu saja sob, karena sebentar lagi Yamaha akan menumumkan bandrol harganya.

Mungkin itu saja info mengenai Yamaha Aerox 155 sudah di dealer Semarang, nantikan update selanjutnya di blog ini.

Update 5 Januari 2017: Yamaha Aerox 155VVA sudah bisa diinden secara online. Inden dijadwalkan 9 JanuariI hingga 11 Januari 2017. Informasi dan cara untuk booking online Yamaha Aerox silahkan dibuka link Inden Online Yamaha Aerox.
Labels:

Posting Komentar

[disqus][facebook][blogger]

MKRdezign

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget