Bukan GSX-250R, Suzuki meluncurkan GSX-R125 di Intermot | Papa Pos

Informasi dan review motor baru

Bukan GSX-250R, Suzuki meluncurkan GSX-R125 di Intermot

Motor Suzuki terbaru 2017

Suzuki GSX-250R yang kemarin fotonya sempat beredar di media sosial ternyata masih belum diperkenalkan, entah belum dijadwalkan (masih ada EICMA) atau memang project pengembangan masih berjalan, kita enggak tahu. Bukan motor sport 250 melainkan Suzuki Deutschland (Jerman) meluncurkan si kecil GSX-R125 di Intermot 2016 di Cologne, Jerman.

Suzuki GSX-R125 ini diperkenalkan bersama sang pionir, Suzuki GSX-R1000RR 2017 untuk tipe Sport/GSX-series Suzuki juga meluncurkan beberapa motor baru di genre Tourer; V-Strom 650, V-Strom 750, V-Strom 1000 dan 1000 XT.

Suzuki merilis GSX-R125 dan berikut adalah penampakanya masdab;

Peluncuran Suzuki GSX-R125
Peluncuran Suzuki GSX-R125

Suzuki GSX-R125
Suzuki GSX-R125

GSX-R125
Suzuki GSX-R125 on garage

Suzuki GSX-R125 meskipun kubikasi 125 cc namun sudah pakai dual cam, mesin DOHC dan fitur yang lumayan lengkap seperti Switch Engine/Kill Engine atau Engine Cut off, Suzuki Easy Start, Suzuki Answer-back (Immobilizer) dan lampu (headlam) si Single tapi sudah menggunakan LED. Kualitas material kelihatanya juga enggak kalah sama supersport Suzuki masdab.

Oke, IMO.. motor ini sepertinya memang hanya akan dipasarkan di kawasan Eropa sana (bisa jadi termasuk Amerika) dan enggak masuk pasar Asia khusunya Indonesia yang lebih terfokus ke motor 150cc, siap-siap menyambut Suzuki GSX-R150 yang sepertinya designya mirip seperti ini.

Bukan GSX-250R, mungkin kita akan menjumpainya di lain waktu!
Clue yang dimansudkan oleh internal Suzuki Australia kemarin mungkin ini sob, tetapi mungkin karena disana sedang panas dengan GSX-250R dimana gambar patenya juga sudah keluar asumsinya jadi ke sana. Tetapi kita harap GSX-250R bisa keluar, dan mungkin hanya belum diluncurkan saja.. menunggu event lain atau pemilihan negara ada di kawasan Asia untuk kelas 250 cc karena si GSX 250 sendiri sudah muncul didaftarkan di Kementerian Industri China. Kita tunggu saja!
Labels:

Posting Komentar

[disqus][facebook][blogger]

MKRdezign

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget