Yamaha perkenalkan Aerox 155, Mio M3 + Soul GT SSS AKS di IMOS? | Papa Pos

Informasi dan review motor baru

Yamaha perkenalkan Aerox 155, Mio M3 + Soul GT SSS AKS di IMOS?

Yamaha Aerox, Yamaha Mio, Mio Soul, Yamaha Motor terbaru 2017

Yamaha berkemungkinan perkenalkan beberapa motor, tepatnya Skutik di ajang pameran khusus sepeda Motor dan peserta Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) dimana Yamaha Indonesia jelas termasuk dalam anggota, kalau dari analisa Papappos Yamaha bakalan perkenalkan banyak skutik di IMOS 2016.

Seperti diketahui masdab, Yamaha sudah beberapa kali melakukan trial atau test kepada NVX 155 atau Aerox 155 yang memiliki basis mesin NMax dengan kubikasi 155 cc with VVA, kode di Kemenperin (Kementerian Perindustrian) juga sudah ada dan terdaftar yakni B65 dan B65-A untuk versi ABS, artinya secara legal motor ini sudah bisa mengaspal.

Yamaha Aerox 155
Yamaha Aerox 155 (IWB)

Kemudian yang kedua adalah Mio M3 dengan fitur Stop Start System (SSS) dan kunci AKS (Advance Key System), motor ini juga sudah didaftarkan dengan kode BN1 dan keberadaanya sekarang sudah 'ready' di beberapa dealer Yamaha, kemungkinan di IMOS, Yamaha akan bawa ini sebagai perkenalan dan launching resmi.

Yamaha Mio M3 SSS AKS
Yamaha Mio M3 dengan SSS AKS

Yang ketiga adalah Mio SoulGT yang juga mendapat update tambahan varian dengan fitur SSS dan AKS seperti Mio M3, di Kemenperin Soul yang punya basis mesin sama dengan Mio Z dan M3 juga sudah terdaftar disinyalir dengan kode BU9.

Brosur SoulGT SSS AKS
Brosur SoulGT SSS AKS

Nah, artinya skutik-skutik Yamaha ini sebenarnya sudah siap di lempar di pasaran masdab, mungkin IMOS akan menjadi momen yang tepat untuk Yamaha dan mungkin beberapa pabrikan lain seperti Suzuki (bakalan perkenalkan GSX-R150) untuk launching resmi disana.

Yamaha perkenalkan Aerox 155, Mio M3 + Soul GT SSS AKS di IMOS? mungkin.. yang pasti minimal salah satu akan di perkenalkan di sana. IMOS 2016 akan digelar pada 2-6 November di Jakarta Convention Center (JCC). biarkan waktu yang menjawab!
Labels:

Posting Komentar

[disqus][facebook][blogger]

MKRdezign

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget